Lee Jung-jae Ungkap Rahasia Adegan Kematian Gong Yoo di Squid Game 2

Jumat 03 Jan 2025 - 13:57 WIB
Reporter : Adi Trio Setiawan
Editor : Adi Trio Setiawan

koranradarseluma.net - Aktor asal Korea Selatan, Lee Jung-jae mengungkapkan rahasia di balik kematian karakter Gong Yoo, pria yang bertugas sebagai the salesman perekrut permainan dalam serial Squid Game 2.

Pada musim terbaru ini, Lee Jung-jae kembali memerankan Seong Gi-un, yang kembali harus menghadapi the salesman yang diperankan oleh Gong Yoo. Gi Hun, yang memiliki dendam mendalam terhadap permainan Squid Game, berusaha mencari dan menghadapi the salesman.

Saat keduanya bertemu, takdir tragis menimpa the salesman karena permainan yang mematikan. Karakternya pun akhirnya tewas akibat tembakan dari pistolnya sendiri.

Jung Jae mengatakan, proses syuting adegan tersebut sangat menantang. Banyak faktor yang harus diperhatikan selama perekaman adegan ini karena penuh dengan emosionalBaca Juga: Akting T.O.P dalam Squid Game 2 Dihujat karena Dianggap Terlalu Memaksakan

Pasalnya, adegan tersebut menjadi titik awal dari perjalanan Gi-hun dalam melawan para pembuat permainan, sehingga kematian the salesman harus penuh ketegangan dan menyentuh berbagai emosi penonton.

BACA JUGA:Nurul Qomar Akui Sempat Pingsan Saat Dibawa ke Rumah Sakit

BACA JUGA:Idap Kanker, Nurul Qomar Harus Jalani 12 Kali Kemoterapi

"Aku rasa adegan ini sangat sinematis. Banyak hal yang harus diperhitungkan saat merekamnya," ujar Lee Jung-jae dalam wawancara video di YouTube Netflix K-Content yang dikutip pada Jumat (3/1/2024).

"Adegan ini memang sangat menantang karena merupakan adegan pembuka serial ini. Kami tidak ingin terlihat terlalu dramatis di awal, namun adegan ini harus bisa menciptakan intrik dan ketegangan secara bersamaan. Mengatur emosi dan intensitas aktingku sangat penting di sini," lanjutnya.

Selain itu, suasana yang sunyi dan menakutkan, serta efek dari desain ruang juga sangat mendukung ketegangan antara Gi-hun dan the salesman.

"Perhatikan desain kaca jendela dengan awan, serta cahaya merah yang menerangi wajah Gong Yoo dan aku, membuat mata kami berkilau," jelasnya.

Lee Jung-jae juga menyampaikan kekagumannya terhadap akting Gong Yoo dalam serial tersebut. Ia mengungkapkan, melihat sisi yang berbeda dari Gong Yoo dalam perannya di Squid Game 2.

"Apabila Anda penggemar Gong Yoo, pasti akan terkejut melihat sisi baru dirinya dalam adegan ini," kata Jung-jae yang mengungkapkan kematian Gong Yoo sebagai the salesman dalam Squid Game 2.

BACA JUGA:Tak Pernah Dapat Kasih Sayang dari Pasha Ungu, Nasha: Dia Tetap Ayah Saya

BACA JUGA:Buka-bukaan Soal Hubungan dengan Ko Apex, Dinar Candy: Aku Tertekan

Kategori :