PASAR TAIS - Bertempat di Alun-alun Tais, Bupati Seluma Erwin Octavian, SE melaunching bantuan pangan (Bapang) beras bantuan dari pemerintah melalui Bulog untuk masyarakat Kabupaten Seluma. Bupati menyampaikan ada 16.070 orang warga Kabupaten Seluma yang terdata sebagai penerima.
Dan secara bertahap akan menerima undangan untuk mengambil beras masing-masing di kantor pos terdekat. "Ada 16.070 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk penyaluran melalui kantor pos. Nanti silakan masyarakat penerima datang langsung ke kantor pos terdekat," kata bupati, kemarin (31/1).
Terkait dengan penerima bantuan dikatakan bupati ada lima kantor pos yang ada di Kabupaten Seluma yang akan menyalurkan. "Ada lima kantor pos meliputi Cahaya Negeri, Pasar Tais, Rimbo Kedui, Masmambang, dan Kantor Pos Talo. Silakan masyarakat nanti ambil langsung berdasarkan surat undangannya.
Kita berharap ini dapat membantu masyarakat kita dalam kebutuhan mencukupi pangan," jelas bupati.
BACA JUGA:Di Talo, 977 KK Terima 9,7 Ton Bantuan Beras
BACA JUGA:Besok 16.070 Masyarakat Dapat Beras Gratis
Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Seluma Amri menyampaikan terkait dengan penerima datanya bersumber dari data Penanggulangan Pemberantasan Kemiskinan Ekstrem (P2KE) yang diinput oleh Pemerintah Desa dan disampaikan ke Pemerintah Kabupaten melalui Bappeda dan diajukan ke pemerintah pusat.
"Data ini merupakan data dari P2KE tahun 2021. Apabila ada perubahan baik yang sudah meninggal nanti akan ada perubahan pada bulan Maret berdasarkan hasil rapat di desa," jelasnya.
Kemudian Amri menyampaikan untuk tahap awal di Kabupaten Seluma penyaluran beras dilaksanakan di tiga kecamatan. Hal tersebut lantaran di Provinsi Bengkulu capaian penyaluran beras pangan ini memang masih minim. "Kita dengan Bengkulu Selatan penyalurannya tercepat kedua di Provinsi Bengkulu.
Untuk tahap awal ini beras yang dibagikan adalah beras bantuan bulan Januari," imbuhnya.
Dikatakan oleh Amri selanjutnya bantuan pangan ini akan kembali dilanjutkan sesuai dengan jadwal dari Bulog. Sehingga bagi masyarakat yang belum menerima dirinya meminta untuk bersabar terlebih dahulu.
Seperti yang diketahui dari 16.070 setiap keluarga menerima masing-masing 10 Kg beras setiap bulannya. Dan informasi terakhir pemerintah akan memberikan bantuan ini hingga enam bulan ke depan.(adt)