8 Oktober 2024, Launching MPP Kabupaten Bengkulu Selatan

Selasa 24 Sep 2024 - 11:29 WIB
Reporter : Muchtar Ilyas
Editor : Zeni Sesnita

 

 

Bacoan Jemo Kito - Kepala DPMPTSP Kabupaten Bengkulu Selatan (BS), Dr.E.Permana,ST.MT.MM memastikan akan segera melakukan Launching Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS), direncanakan pada 8 Oktober 2024.  Launching ini bisa jadi akan dihadiri oleh pihak kementrian, OPD, Instansi Vertikal dan lain-lainnya. "MPP adalah pengintegrasian pelayanan publik secara terpadu pada satu tempat sebagai upaya meningkatkan kecepatan, kemudahan, jangkauan, kenyamanan, dan keamanan pelayanan serta dapat meningkatkan daya saing global dalam memberikan kemudahan berusaha di Kabupaten BS,"ucap Edwin.

BACA JUGA:SPBU Pasar Bawah, Belum Bayar Retribusi

 

 

Dikatakan Edwin, Launching ini bertujuan untuk memberi tau kepada masyarakat, bahwa Kabupaten BS sudah memiliki layanan terpadu yang berada pada Mal Pelayanan Publik Kabupaten Bengkulu Selatan di Jalan Padang Panjang Kota Manna dekat kantor Bupati. Edwin juga menyampaikan  semua Fasilitas, Sarana dan Prasarana, Sistem dan jaringan yang terintegrasi antar gerai sudah dipersiapkan dengan baik.

BACA JUGA:5 Pjs Bupati Dikukuhkan Gubernur, Berikut Nama-namanya

 

 

"Segala Persiapan sudah dipersiapkan agar terlaksananya acara launching MPP Kabupaten Bengkulu Selatan, ini dengan harapan dapat berjalan dengan baik dan lancar seperti tersedianya wifi gratis untuk masyarakat, tempat bermain anak, fasilitas disabilitas, fasilitas perbankan, fasilitas pojok baca yang dibantu oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bengkulu Selatan dalam pengisian buku di gedung MPP. Sehingga masyarakat merasa nyaman berurusan di MPP Kabupaten BS,"pungkas Edwin.

 

Ia menambahkan persiapan loncing MPP Kabupaten BS sudah siapkan sejak bulan lalu. Bahkan pihak kementrian sudah hadir melihat secara lasung tempat persiapan MMP. Yang mana MMP hadir mempermuda layanan. "Gerai/loket yang tersedia di MPP Kabupaten Bengkulu Selatan dengan menyatakan kerjasama dituangkan dalam MoU meliputi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Dinas Kesehatan, Badan Pendapatan Daerah, Bank BPBD, Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Kampar, PT PLN (Persero), PUPR, Polisi, Kantor Kementerian Agama Kabupaten, Kejaksaan Negeri, Kantor Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang, Kantor BPKAD, Kantor Pertanahan Kabupaten, Badan Pendapatan Daerah Provinsi Bengkulu (SAMSAT), Dinsos, Statistik dan lain-lain,"pungkas Edwin.(yes)

 

Kategori :

Terkait

Selasa 27 Feb 2024 - 17:12 WIB

Bulan Depan MPP Segera Dilaunching