Koranradarseluma.net - Arena taekwondo Olimpiade Paris 2024, Grand Palais, menjadi tempat buat atlet Thailand Panipak Wongpattanakit mengukir rekor fantastis.
Panipak, 27 tahun, menjadi atlet Thailand pertama dalam olahraga apa pun yang menjadi juara Olimpiade dua kali. Pada final taekwondo 49kg putri di Grand Palais, Rabu (7/8), Panipak mengalahkan wakil China Guo Qing.
Itu membuat Panipak mempertahankan emas yang juga dia raih di Olimpiade Tokyo 2020. Panipak yang memastikan akan pensiun, merayakan medali emas Paris 2024 dengan meraih bendera Thailand setelah melompat ke pelukan pelatihnya.
“Saya sangat kesakitan,” kata wanita yang berulang tahun hari ini, 8 Agustus. Panipak tertinggal di babak pertama melawan Guo Qing, tetapi bangkit dengan dua tendangan berturut-turut ke tubuh dan kepala.
Panipak menang setelah ulasan video menunjukkan bahwa dia berhasil mendaratkan dua tendangan kepala yang spektakuler.
“Saya merasa patah lutut. Pergelangan kakiku, pinggulku... Sekarang, saya siap pensiun,” ujarnya.