Piala Presiden 2024: PSM Makassar Tidak Mau Kalah dari Persib Bandung

Jumat 19 Jul 2024 - 17:31 WIB
Reporter : Bacakoranradarseluma
Editor : Erlin Marfiansya

 

Bacoan Jemo Kito - PSM Makassar bakal menghadapi Persib Bandung yang berstatus juara Liga 1 musim 2023/2024. Pertandingan perdana Piala Presiden 2024 ini berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat (19/7/2024).

Pelatih PSM Bernardo Tavares mengatakan, timnya tetap berusaha meraih kemenangan melawan Persib. “Kami akan berusaha untuk tidak kalah, kami sudah melakukan persiapan.

Kami akan berusaha yang terbaik untuk mempersiapkan tim di musim ini,” kata Tavares dalam konferensi pra-laga di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (18/7/2024).

“Turnamen ini bagus untuk kami, memberi kami kesempatan untuk berhadapan dengan tim bagus, dalam hal ini menghadapi sang juara,” lanjutnya.

Juru racik asal Portugal mengungkapkan, musim ini mereka banyak melakukan perubahan dari segi komposisi pemain. Dia merombak skuad yang musim lalu bertengger di peringkat 11 Liga 1.

Sementara itu, tuan rumah Persib tak banyak merombak pemain. Mereka baru mendatangkan tiga pemain asing baru dan melepas empat nama.

“Kami tahu jika membandingkan tim, mereka tidak banyak melakukan perubahan. Berbeda dengan kami yang banyak melakukan perubahan.

Jadi, mereka difavoritkan. Saya tidak bisa bicara kami tidak boleh kalah, kami akan tetap berusaha untuk menang,” tuturnya.

Sama seperti Persib, PSM juga menjadikan Piala Presiden 2024 sebagai persiapan menjelang kompetisi Liga 1 yang dimulai awal Agustus.

Tavares mau melihat bagaimana komposisi skuad yang sudah diraciknya selama persiapan pramusim melalui pertandingan demi pertandingan. “Target saya adalah untuk mempersiapkan tim secepat mungkin. Besok akan menjadi laga yang sulit bagi kami.

Ini adalah laga pertama kami untuk dimainkan bersama karena kami tidak punya kesempatan untuk memainkan uji coba,” ungkapnya. “Ini adalah kenyataan yang kami alami. Jadi targetnya adalah step by step dan besok adalah kesempatan untuk tampil melawan tim yang bagus,” tandasnya.

Kategori :