Bacoan Jemo Kito - Kabupaten Seluma melalui Desa Kungkai Baru, Kecamatan Air Periukan mendapatkan penghargaan Kampung KB terbaik pertama di tingkat Provinsi Bengkulu.
Berkat capaian tersebut Pemerintah Daerah Kabupaten Seluma mendapatkan reward Dana Alokasi Khusus (DAK) non fisik senilai Rp4.663.937.000.
Kepala DP3AP2KB Seluma Rosdiana, S.Sos, M.Si membenarkan hal tersebut. Tidak hanya itu menurut Diana Seluma juga mendapatkan penghargaan klinik terbaik.
"Alhamdulillah kita mendapatkan predikat kampung KB terbaik di Provinsi Bengkulu melalui Desa Kungkai Baru. Serta Klinik Swasta Tingkat Provinsi Bengkulu meraih juara 1 yaitu Klinik Mustika dan Tempat Praktek Mandiri Bidan (TPMB) juara 3 diraih oleh
TPMB Sulaltri," kata Diana, kemarin.
BACA JUGA:Lagi Trend Mendaki Gunung, Ini Tips Bagi Pemula Yang Wajib Kamu Tahu
BACA JUGA:Lagi-Lagi Kendala Anggaran, Pemilihan Bujang Gadis Ditiadakan
Penghargaan tersebut diterima oleh Bupati Seluma diwakili Asisten Administrasi dan Umum Riduan Sabrin, ST saat menghadiri Rapat Kerja Daerah Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting Provinsi Bengkulu Tahun 2024 di Hotel Mercure Bengkulu.
Rakerda yang digelar oleh
Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Bengkulu ini dilaksnakan selama dua hari yaitu tanggal 7-8 Mei 2024 dan diikuti sebanyak 75 peserta.
Rosdiana mengharapkan hal ini bisa menjadi motivasi desa lainnya untuk benar-benar mengimplementasikan kampung KB sehingga ke depan Kabupaten Seluma tetap menjadi Kampung KB terbaik di Provinsi Bengkulu.