koranradarseluma.net - Meskipun bukan HP Apple seri terbaru, iPhone 13 128GB tetap menjadi salah satu model iPhone paling diminati karena performanya yang stabil dan dukungan software jangka panjang. Chip Apple A15 Bionic memberikan kinerja responsif untuk multitasking, editing, maupun gaming. Selain itu, iPhone 13 juga menawarkan akses penuh ke ekosistem Apple yang kaya fitur dan masih akan mendapatkan pembaruan iOS selama beberapa tahun ke depan.
BACA JUGA:OPPO A6x 4G 4GB/64GB
Layar Super Retina XDR 6,1 inci menghadirkan visual yang tajam dan terang, ideal untuk konten multimedia ataupun fotografi. Kamera ganda 12MP didukung OIS dan Smart HDR yang mampu menghasilkan kualitas foto dan video menawan, termasuk perekaman 4K hingga 60fps. Cocok untuk pengguna yang ingin membuat konten mobile dengan hasil yang profesional.
iPhone 13 memiliki efisiensi daya yang baik berkat optimalisasi iOS serta dukungan wireless charging MagSafe juga membuat pengalaman pengisian daya lebih praktis. Memiliki kualitas build yang kokoh berkat Ceramic Shield dan perlindungan IP68 membuat iPhone 13 aman terhadap air dan debu dalam penggunaan sehari-hari.
BACA JUGA:Smartphone Redmi Note 13 5G 8GB/256GB