Nangka celeng hanya berbuah setiap 8 sampai 9 bulan sekali. Daging buahnya berwarna kuning cerah, tebal, memiliki aroma manis khas buah nangka, dan rasanya manis.
Keunggulan lain dari nangka ini yaitu tidak mudah busuk setelah dibuka, meski dibiarkan pada suhu ruang selama 4 hari.
7. Nangka sri bajong
Masih langka dan hanya bisa ditemui di swalayan besar. Jenis ini belum dibudidayakan di Seluma. Nangka sri bajong merupakan hasil penelitian Thailand untuk menghasilkan jenis nangka terbaik. Keunggulan nangka ini ada pada daging buahnya yang tebal bahkan nyaris tanpa biji. Rasa manis daging buahnya mampu membuat setiap orang yang mencicipinya menjadi ketagihan.
8. Nangka dulang
Nangka dulang termasuk yang rajin berbuah sepanjang musim. Ukuran buahnya juga besar bisa mencapai 20 kg. Daging buah nangka ini berwarna kuning keemasan, dengan tekstur lebih renyah dibanding nangka biasa. Daging buahnya tebal dan lonjong serta memiliki rasa yang manis. Keunikan lain dari nangka ini yaitu daminya juga bisa dimakan karena juga memiliki rasa yang manis.