Trik Efektif Penanaman Cabai, Meningkatkan Hasil Panen
Tri (Radsel): mengunjungi petani cabai--
Koranradarseluma.net - Menanam cabai kini menjadi salah satu kegiatan yang banyak diminati oleh para petani dan penghobi berkebun. Dengan permintaan pasar yang terus meningkat. Penanaman cabai dapat menjadi sumber pendapatan yang menjanjikan.
Berikut adalah beberapa trik efektif yang dapat diterapkan untuk memastikan tanaman cabai tumbuh subur dan menghasilkan buah yang melimpah.
Trik pertama, petani dapat melakukan pemilihan lokasi dan media tanam. Lokasi yang tepat sangat penting di dalam penanaman cabai. Tanaman ini membutuhkan sinar matahari penuh. Sehingga memilih tempat yang terbuka dan mendapatkan cahaya matahari langsung adalah langkah awal yang krusial.
Selain itu, tanah yang subur dan kaya akan bahan organik sangat dianjurkan. Jika lahan terbatas, penggunaan pot atau polybag juga bisa menjadi alternatif yang baik.
Jarak tanam yang ideal juga sangat menentukan jarak tanam yang tepat juga berpengaruh pada pertumbuhan tanaman. Disarankan, untuk menanam cabai dengan jarak 50 cm x 50 cm. Pola tanam zig-zag dapat membantu mengoptimalkan ruang dan memastikan setiap tanaman mendapatkan cukup cahaya dan nutrisi.