Radar Seluma.Bacakoran.co

Diserang Doxing Seusai Sambut Prabowo, Mahasiswi RI di AS Klarifikasi

Diserang Doxing Seusai Sambut Prabowo--

koranradarseluma.net – Nama Glory Lamria Aritonang, mahasiswi asal Indonesia yang sempat diwawancarai media saat Presiden Prabowo Subianto melakukan kunjungan ke New York ramai dipergunjingkan di media sosial. 

Banyak netizen menuding Glory memang sudah dipersiapkan untuk menjadi narasumber sebagai diaspora Indonesia. Terkait hal ini, Glory mengaku mengalami doxing, hujatan, bahkan ancaman pembunuhan akibat informasi yang dinilainya menyesatkan.

“Sehubungan dengan unggahan Big Alpha (akun X) yang keliru, saya perlu memberikan klarifikasi,” kata Glory dalam pernyataannya, Rabu (24/9)/2025, melalui akun media yang sebelumnya menyebarkan rumor tersebut.

Glory menegaskan dirinya sama sekali tidak pernah mendapat pengarahan dari pihak pemerintah sebelum berbicara kepada wartawan.

“Pernyataan bahwa saya di-briefing pemerintah untuk wawancara adalah tidak benar. Kejadian itu spontan. Saya hanya didatangi seorang jurnalis ketika berdiri bersama banyak orang di depan hotel. Apa yang saya sampaikan murni pendapat pribadi, bukan mewakili pemerintah atau pihak lain,” jelasnya.

Ia juga membantah isu bahwa akomodasinya di New York ditanggung oleh pemerintah.

BACA JUGA:Pukat UGM: RUU Perampasan Aset Mandek karena Ketakutan Elite Politik

“Isu bahwa saya menginap di hotel dengan biaya pemerintah adalah tidak tepat. Foto yang beredar berasal dari akun Instagram pribadi saya dan tidak ada kaitannya dengan agenda resmi. Sampai sekarang, saya tidak pernah menerima uang ataupun fasilitas menginap seperti yang diberitakan,” tegas Glory.

Menurutnya, pemberitaan sepihak itu memicu serangan yang serius terhadap dirinya. “Akibat informasi menyesatkan dari Big Alpha, saya mengalami doxing, serangan ujaran kebencian, bahkan ancaman pembunuhan. Semua bermula dari klaim yang tidak benar,” ungkapnya.

Menutup keterangannya, Glory mengajak masyarakat lebih bijak dalam menanggapi isu yang beredar.

“Setuju atau tidak setuju dengan wawancara saya, itu wajar dalam demokrasi. Namun jangan sampai isu ini dipelintir demi kepentingan tertentu yang bisa merusak persatuan bangsa,” tuturnya.

Sementara itu, unggahan Big Alpha yang menuding Glory sudah dihapus, tetapi hingga kini belum ada klarifikasi maupun permintaan maaf dari pihak terkait.

Sambut Kedatangan Prabowo

Sebelumnya, Glory bersama banyak diaspora Indonesia menyambut kedatangan Prabowo di hotel tempat menginap di kawasan Manhattan, New York, Amerika Serikat, Sabtu (20/9/2025) waktu setempat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan