Radar Seluma.Bacakoran.co

Mourinho Tinggalkan Fenerbahce Seusai Tersingkir dari Liga Champions

Mourinho Tinggalkan Fenerbahce--

koranradarseluma.net - Jose Mourinho resmi meninggalkan jabatannya sebagai pelatih Fenerbahce setelah lebih dari satu tahun menangani klub asal Turki tersebut.

Kepergian Mourinho diumumkan hanya dua hari setelah Fenerbahce tersingkir dari babak play-off Liga Champions melawan Benfica.

Dalam pernyataan resminya, Fenerbahce menyebut Mourinho “berpisah secara baik-baik” dengan klub, sekaligus mengucapkan terima kasih atas dedikasi pelatih berusia 62 tahun itu.

“Kami mendoakan kesuksesan dalam kariernya ke depan,” tulis klub dikutip BBC, Jumat (29/8/2025).

Sepanjang kariernya, Mourinho telah melatih 10 klub besar, termasuk Chelsea, Manchester United, dan Tottenham. Di Fenerbahce, ia berhasil membawa tim finis di posisi kedua Liga Turki pada musim perdananya, meski masa kerjanya sering diwarnai kontroversi.

BACA JUGA:Jadwal MPL ID Hari Ini, 22 Agustus 2025: Onic vs Dewa dan Navi vs Evos

Juara bertahan Galatasaray sempat mengancam akan menempuh jalur hukum terhadap Mourinho, setelah menuduhnya melontarkan pernyataan rasis usai laga imbang 0-0 pada Februari lalu.

Mourinho membantah tuduhan itu dan menegaskan dirinya “kebalikan dari rasis.” Ia bahkan menggugat Galatasaray dengan tuntutan ganti rugi sebesar 1.907.000 Lira Turki (sekitar Rp 870 juta).

Selain itu, Mourinho juga kerap mengkritik kualitas wasit di Turki. Akibat komentarnya seusai laga melawan Galatasaray, ia sempat dijatuhi hukuman larangan mendampingi tim sebanyak empat pertandingan, yang kemudian dikurangi menjadi dua laga.

BACA JUGA:Polres Malang Kerahkan 582 Personel Amankan Laga Arema vs Bhayangkara

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan