Radar Seluma.Bacakoran,co

Rumah Warga Ulu Mana Rusak, Dandim 0408 Bantu Material

Damdim 0408 berikan bantuan sembako dan material--radarseluma.bacakoran.co

 

BENGKULU SELATAN - Komandan Kodim 0408/BS-K Letkol Czi Bambang Santoso SH. M.SDS bersama unsur Forkopimda Kabupaten Bengkulu Selatan dan OPD melaksanakan kegiatan mengunjungi dan memberikan bantuan berupa sembako dan bahan bangunan berupa Semen kepada Bapak Ito, Bapak Sumardi, Bapak Arpan dan Bapak Wilis.

Mereka, yang merupakan warga terdampak bencana alam Gempa Bumi di Desa Merambung dan Desa Bandar Agung Kecamatan Ulu Manna Kabupaten Bengkulu Selatan,  Selasa (25/03/2024).

Hadir dalam kegiatan Komandan Kodim Letkol Czi Bambang Santoso SH,M.SDS beserta staf, Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Plorentus Situngkir SIK beserta Staf, Bupati BS Gusnan Mulyadi SE.MM beserta Kadis BPBD,

Kadis Sosial beserta Staf, Danramil 408-01/Pino Kapten Inf Dimyati beserta Para Babinsa, Kapolsek Pino Iptu Andi beserta anggota, Camat Ulu Manna Agustian, Kepala Desa Merambung beserta perangkat, Ketua BPD beserta Anggota serta Masyarakat Desa Merambung.  

BACA JUGA:Nutrisi dan Elektrolit Penting

BACA JUGA:Bupati Tinjau Ulang Usulan Pemberhentian Kades Dusun Baru

Adapun kerugian akibat Gempa  Rumah milik Bapak Ito yakni dinding kamar dan dapur karena belum diplester rubuh sebagian. Rumah Bapak Sumardi dinding kamar rubuh sebagain dan bagian rumah retak.

Rumah milik Bapak Arpan hampir seluruh bagian rumah rubuh. Rumah milik Bapak Wilis seluruh bagian rumah retak dan membahayakan dan ada beberapa puluh Rumah Masyarakat yang mengalami retak dinding kamar, ruang tamu, dapur dan bangunan lain yang sifatnya ringan. 

 

"Kita himbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dan waspada bila terjadi Gempa susulan dan mencari/berkumpul ditempat yang aman dan tinggi,"ujar Bambang Santoso.

 

Arpan salah satu korban rumah mengalami kerusakan menuturkan, bahwa apa yang telah menimpah ini menjadikan rumah rusak tidak disangkakan. Maka harus dimulai dari awal lagi dilakukan perbaikan, dan terlebih seluruh bagian rumah rubuh.

 

Tag
Share