Presiden Prabowo Hadiri Pembekalan Guru dan Kepala Sekolah Rakyat
Presiden Prabowo--
koranradarseluma.net – Presiden Prabowo Subianto menghadiri pembekalan guru dan kepala Sekolah Rakyat yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (22/8/2025). Kegiatan ini dihadiri ribuan guru dan kepala sekolah rakyat dari berbagai daerah.
Prabowo tiba sekitar pukul 16.20 WIB mengenakan pakaian safari cokelat dan kopiah hitam. Acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Setelah sambutan dari Menteri Sosial Saifullah Yusuf, Prabowo dijadwalkan memberikan arahan kepada para guru dan kepala sekolah.
Dalam acara tersebut, Prabowo duduk diapit oleh Saifullah Yusuf dan Menko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar. Sejumlah anggota Kabinet Merah Putih turut hadir, antara lain Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Pratikno, Menko Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan Yusril Ihza Mahendra, serta Menko Bidang Politik dan Keamanan Budi Gunawan.
BACA JUGA:Rismon Sianipar Penuhi Panggilan Polisi Soal Ijazah Jokowi
Selain itu, hadir pula Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi, Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid, Menteri Agama Nasaruddin Umar, Kepala Badan Pusat Statistik Amalia Adininggar Widyasanti, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Sekolah Rakyat merupakan salah satu program prioritas Presiden Prabowo Subianto untuk memberikan akses pendidikan gratis dan berkualitas bagi anak-anak dari keluarga miskin, sekaligus memutus mata rantai kemiskinan.
BACA JUGA:Kejagung Klaim Punya Bukti Cukup Jerat Dirut Sritex Iwan Kurniawan
