Radar Seluma.Bacakoran.co

Realme GT 5 Pro, Flagship Andal dengan Harga Lebih Terjangkau

Realme GT 5 Pro --

Koranradarseluma.net - Realme kembali membuktikan eksistensinya di pasar smartphone kelas atas dengan merilis Realme GT 5 Pro, sebuah perangkat flagship yang mengusung spesifikasi tinggi, desain premium dan fitur-fitur canggih dengan harga lebih kompetitif dibanding pesaingnya.

 

Realme GT 5 Pro hadir dengan desain modern dan premium. Varian bodi belakang berbahan kulit vegan memberi kesan elegan dan nyaman saat digenggam. Modul kamera berbentuk lingkaran besar di bagian tengah belakang menjadi ciri khas yang membedakannya dari flagship lain.

 

Dari sisi layar, Realme membekali GT 5 Pro dengan panel AMOLED LTPO berukuran 6,78 inci, resolusi 1.5K (2780 x 1264 piksel) dan refresh rate hingga 144Hz. Layar ini mendukung HDR10+ dan mampu mencapai tingkat kecerahan hingga 4500 nits, menjadikannya salah satu layar smartphone paling terang saat ini.

 

Dapur pacu Realme GT 5 Pro ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Gen 3, prosesor flagship terbaru dari Qualcomm. Kombinasi RAM hingga 16GB LPDDR5X dan penyimpanan internal hingga 1TB UFS 4.0 memastikan performa mulus untuk multitasking, gaming dan pemrosesan data berat.

 

Untuk menjaga performa tetap stabil, Realme menyematkan sistem pendingin Vapor Chamber besar yang efektif menurunkan suhu perangkat saat beban kerja tinggi.

 

Di sektor fotografi, GT 5 Pro mengandalkan sensor utama Sony LYT-808 50MP dengan OIS yang mampu menangkap detail tinggi di berbagai kondisi cahaya. Kamera periskop 50MP memungkinkan zoom optik hingga 3x dan digital hingga 120x. Serta tersedia kamera ultrawide 8MP untuk pengambilan gambar sudut lebar.

 

Kamera depan 32MP mendukung perekaman video 4K, cocok untuk selfie berkualitas tinggi dan keperluan vlog.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan