POCO F7, Flagship Killer Terbaru yang Mengguncang Kelas Menengah
Poco F7 --
Koranradarseluma.net - Setelah sukses dengan seri F sebelumnya, POCO kembali meluncurkan smartphone yang ditujukan untuk pengguna yang menginginkan performa flagship dengan harga terjangkau. POCO F7 yang resmi dirilis pada Juni 2025, hadir sebagai salah satu penantang serius di kelas menengah premium. Dengan kombinasi desain elegan, performa tinggi dan fitur-fitur unggulan, POCO F7 layak disebut sebagai 'flagship killer' generasi baru.
POCO F7 tampil dengan bodi kaca yang dilapisi frame aluminium, memberi kesan mewah sekaligus kokoh. Perangkat ini telah mengantongi sertifikasi IP68, menjadikannya tahan terhadap air dan debu sebuah fitur langka di segmen harga menengah.
Desainnya juga dirancang ergonomis dengan bobot sekitar 215 gram, nyaman digenggam untuk aktivitas harian maupun gaming maraton. Fitur proteksi dan konstruksi kokoh menjadikan POCO F7 unggul dalam hal durabilitas.
Smartphone ini mengusung layar AMOLED 6,83 inci beresolusi 1.5K (2772×1280 piksel) dan refresh rate 120Hz. Tingkat kecerahan hingga 3.200 nits membuatnya nyaman digunakan di luar ruangan, bahkan di bawah sinar matahari langsung.
Didukung teknologi PWM Dimming 3.840Hz, layar ini juga ramah terhadap mata, mengurangi kelelahan visual saat digunakan dalam waktu lama. Dukungan touch sampling rate tinggi juga memastikan respons cepat saat bermain game.
Dapur pacu POCO F7 ditenagai Snapdragon 8s Gen 3, prosesor berfabrikasi 4nm yang menjamin efisiensi dan kecepatan tinggi. Dikombinasikan dengan RAM LPDDR5X hingga 12GB dan penyimpanan internal UFS 4.1 sebesar 256GB atau 512GB, performanya mampu menjalankan berbagai aplikasi dan game berat tanpa hambatan.
Untuk menjaga suhu tetap dingin, ponsel ini dibekali sistem pendinginan LiquidCool 4.0 IceLoop yang dirancang untuk mendistribusikan panas lebih merata. Bahkan saat digunakan untuk aktivitas berat dalam waktu lama.
