Radar Seluma.Bacakoran.co

Nurra Datau dan Jourdy Pranata Bangun Chemistry Lewat Olahraga Padel Jelang Tayang "Jodoh 3 Bujang"

Nurra Datau dan Jourdy Pranata Bangun Chemistry Lewat Olahraga Padel Jelang Tayang "Jodoh 3 Bujang"--

koranradarseluma.net – Aktris Nurra Datau dan aktor Jourdy Pranata, yang akan beradu akting dalam film terbaru berjudul Jodoh 3 Bujang, membagikan pengalaman mereka membangun chemistry di balik layar. Menariknya, keduanya memilih cara unik untuk saling mengenal lebih dekat: bermain padel bersama.

Dalam konferensi pers perilisan trailer film yang digelar di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Nurra menyebutkan bahwa meski waktu reading naskah mereka terbilang singkat, kedekatan sudah mulai terbentuk sejak awal proses produksi. “Kami sempat main padel bareng. Dari situ mulai terasa nyaman dan lebih mudah bangun koneksi satu sama lain,” ungkap Nurra.

BACA JUGA:Yoni Dores Beberkan Upaya Damai Sebelum Laporkan Lesti Kejora

Jourdy Pranata juga menyambut baik pendekatan itu. Menurutnya, beraktivitas di luar set seperti bermain olahraga membantu membangun hubungan yang lebih natural dan tidak dibuat-buat. Dukungan dari sutradara Arfan turut memperkuat keharmonisan keduanya dalam menjalani peran.

Dalam film tersebut, Nurra memerankan tokoh Rifa, seorang perempuan cerdas asal Makassar yang berasal dari keluarga akademisi. Memiliki gelar magister dan berencana menempuh pendidikan doktoral, Rifa dihadapkan pada dilema besar saat mulai mempertanyakan apakah dirinya bisa menemukan jodoh seiring kesibukan akademisnya.

Jodoh 3 Bujang dijadwalkan tayang di bioskop mulai 26 Juni 2025 dan menjadi salah satu film yang ditunggu karena mengangkat kisah cinta yang dekat dengan realitas generasi sekarang.

BACA JUGA:Taylor Swift Ungkap Penyesalan Pernah Berteman dengan Blake Lively

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan