Radar Seluma.Bacakoran.co

Jadwal Liga 1 Pekan ke-29, Persib vs Bali United hingga Derbi Suramadu

Derbi Suramadu--Koranradarseluma.net

Koranradarseluma.net – Jadwal Liga 1 Indonesia 2025 pekan ke-29 akan mulai bergulir pada Kamis (17/4/2025) besok, dengan menghadirkan sejumlah laga seru dan krusial.  Di antaranya adalah laga seru Persib Bandung vs Bali United serta Derbi Suramadu yang mempertemukan Persebaya Surabaya dengan Madura United.

Persib Bandung dijadwalkan menjamu Bali United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Jumat (18/4) pukul 19.00 WIB. Persib menargetkan kemenangan demi mempertahankan peluang merebut gelar juara Liga 1 musim ini. Sementara itu, Bali United tengah berusaha bangkit setelah tanpa kemenangan dalam lima laga terakhir.

Pertandingan panas juga tersaji dalam jadwal Liga 1 pekan ini, yakni derbi Suramadu, saat Persebaya Surabaya menjamu Madura United di Stadion Gelora Bung Tomo pada Minggu (20/4/2025) pukul 19.00 WIB. Persebaya, yang kini bertengger di peringkat ketiga klasemen sementara, ingin melanjutkan tren positif usai menahan imbang Persija di pekan sebelumnya.

Di sisi lain, Madura United tengah berjuang menghindari zona degradasi, hanya unggul dua poin dari batas zona merah.

Dewa United, yang kini menempati peringkat kedua klasemen, akan bertandang ke markas juru kunci PSS Sleman pada Kamis (17/4/2025) pukul 19.00 WIB di Stadion Maguwoharjo. Kedua tim sama-sama mengincar poin penuh dengan Dewa bertujuan menempel Persib, dan PSS demi keluar dari dasar klasemen.

Laga menarik lainnya yang patut disaksikan termasuk duel Semen Padang vs PSIS Semarang, Borneo FC vs PSM Makassar, serta Persik Kediri vs Persija Jakarta.

 

Kamis, 17 April 2025

Semen Padang vs PSIS Semarang – 15.30 WIB

PSS Sleman vs Dewa United – 19.00 WIB

 

Jumat, 18 April 2025

Borneo FC vs PSM Makassar – 15.30 WIB

Malut United vs PSBS Biak – 19.00 WIB

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan