Bahaya Infeksi Herpes, Kenali Cara Penularan dan Penyebabnya
Herpes zoster/cacar api--Koranradarseluma.net
Koranradarseluma.net - Herpes adalah salah satu infeksi virus yang cukup umum terjadi, tetapi sering kali menimbulkan pertanyaan dan kekhawatiran bagi banyak orang. Infeksi ini disebabkan oleh virus herpes simpleks (HSV) yang dapat menyerang area mulut atau genital, dengan gejala seperti luka melepuh, gatal, hingga rasa nyeri.
Meski sebagian besar kasus herpes tidak berbahaya dan dapat dikelola dengan pengobatan, komplikasi serius tetap dapat terjadi, terutama pada orang dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah atau pada ibu hamil. Penting untuk memahami tingkat bahayanya agar dapat mengambil langkah pencegahan dan penanganan yang tepat.
Mengenal Herpes dan Penyebabnya
Apakah herpes berbahaya? Herpes merupakan penyakit yang timbul akibat infeksi dua jenis virus, yakni, virus herpes simpleks 1 (HSV-1) dan virus herpes simpleks 2 (HSV-2).
Herpes oral disebabkan oleh virus yang tidak berbahaya yang disebut virus herpes simpleks 1 (HSV-1). Virus HSV-1 mudah ditularkan melalui kontak kulit dan banyak menginfeksi anak-anak serta dewasa muda.
Sedangkan, virus herpes simpleks 2 (HSV-2) yang menyebabkan penyakit herpes genital. Bentuk herpes ini dapat menyebabkan luka internal dan eksternal serta lecet pada area genital.
Bahaya virus herpes berbeda-beda tergantung dengan jenis virus yang menginfeksinya, baik HSV-1 ataupun HSV-2. Virus-virus ini dapat dengan mudah menular dan menyebar dari satu orang ke orang lainnya.
Bagaimana Virus Herpes Menular?
Virus herpes simpleks (HSV) bisa menyebar dengan berbagai cara, tergantung jenisnya.
1. HSV-1 (Herpes Mulut)
Virus herpes simpleks tipe 1 (HSV-1) biasanya menular melalui kontak langsung, seperti berbagi alat makan, ciuman, atau kontak dengan air liur. Penularan juga bisa terjadi dari luka yang belum sembuh atau kulit yang tampak normal tetapi sebenarnya terinfeksi.
