Ngantuk, Truk Pertamina Tabrak Lampu Traffic Light Hingga Nyaris Hantam Rumah Warga Seluma

Selasa 17 Dec 2024 - 16:48 WIB
Reporter : tri suparman
Editor : Erlin Marfiansya

Koranradarseluma.net - Disaat kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang saat ini terjadi di wilayah Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu. Kecelakaan lalulintas (Lakalantas) tunggal justru dialami truk Tangki Pertamina berkapasitas 5000 liter di ruas jalan lintas Kabupaten Seluma, tepatnya berada di ruas jalan lintas Kelurahan Lubuk Kebur, Kecamatan Seluma Kota.

Dari informasi yang diperoleh, kronologis kejadian Lakalantas tunggal tersebut terjadi pada Selasa (17/12) subuh, sekitar Pukul 04.00 wib. Pada saat itu truk Tangki Pertamina milik PT Bumi Malabro BD 8215 EK yang dikemudikan oleh Anton Wijaya (36) warga Kota Bengkulu. Melaju dari arah Bintuhan menuju ke arah Kota Bengkulu.

Saat dalam perjalanan, diduga sang sopir mengalami ngantuk. Hal tersebut sontak membuat truk tangki menabrak tiang lampu traffic light. Saat melaju di tikungan menanjak yang ada di Kelurahan Lubuk Kebur. Hingga mengalami lampu Traffic light nyaris ambruk dan nyaris menghantam rumah warga setempat.

"Kalau kejadiannya tadi subuh mas, sekitar Pukul 4 subuh. Truk dari arah Selatan menuju ke Kota Bengkulu tadi sudah oleng. Sampai akhirnya nabrak tiang lampu traffic light. Kalau tidak ada tiang lampu traffic light sudah masuk ke rumah milik Lina itu mas," sampai Darmawan warga setempat.

Melihat kejadian tersebut, warga yang berada di sekitar lokasi langsung berupaya memberi bantuan kepada sang sopir. Mobil baru dapat di evakuasi pada siang harinya. Tak ada korban dalam instiden Lakalantas ini.

Kategori :