Ia juga menyebut rapat Pleno terbuka ini membahas rekapitulasi hasil penghitungan suara yang telah dikumpulkan dari berbagai desa di Kecamatan Pino. Proses ini dilakukan secara transparan dan diawasi langsung oleh semua pihak yang terlibat. “Kami memastikan bahwa pelaksanaan Rapat Pleno ini berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Ini adalah bagian dari tugas kami untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan,”kata Dandim
Babang menambahkan selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman dan terkendali berkat sinergi antara aparat keamanan, termasuk TNI dan Polri, serta kesadaran masyarakat untuk menjaga ketertiban."Rapat Pleno menjadi bagian dari langkah besar dalam menentukan pemimpin yang akan membawa perubahan positif bagi Kabupaten Bengkulu Selatan,"demikian Babang.(yes)