Dito pun membenarkan nantinya Golkar akan menunjuk Plt Ketum untuk mengisi kekosongan jabatan jika Airlangga mengundurkan diri. Namun, ia mengatakan belum ada sosok yang ditunjuk untuk mengisi kursi Plt Ketum Golkar ini.
"Betul [diisi Plt Ketum]," tambahnya.
Belakangan ini Golkar tengah diterpa isu Munaslub. Hal ini dibenarkan oleh Ketua Dewan Penasehat DPP Partai Golkar Luhut Binsar Pandjaitan yang sempat kaget mendengar isu Munaslub Golkar untuk menyingkirkan Airlangga sebagai ketua umum.
Luhut mengaku mendengar ada pihak yang mau mendorong Munaslub sebelum Munas yang dijadwalkan akan digelar pada Desember 2024.
"Teman-teman Golkar seluruh Indonesia, saya Luhut Binsar Pandjaitan, saya agak kaget juga mendengar gonjang-ganjing mengenai partai kita ini, Partai Golkar sebagai aset demokrasi RI ini yang mau didorong agar ada Munaslub sebelum Munas Desember 2024 ini," kata Luhut