Bacoan Jemo Kito - Usai anggaran Dana Desa Tahap pertama selesai disalurkan, saat ini anggaran dana desa (DD) tahun 2024 untuk tahap II saat ini sudah siap dikucurkan oleh Pemkab Seluma ke seluruh desa.
Untuk itu, desa yang sudah menyelesaikan realisasi DD Tahap I diminta untuk segera mengajukan usulan pencairannya. Sehingga program pembangunan bisa berjalan di desa.
Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma H Hadianto mengatakan untuk anggaran DD Tahap II yang siap dikucurkan sendiri sebesar Rp 74 miliar.
"Anggarannya sudah tersedia dan Untuk DD tahap II saat ini sudah siap dikucurkan. Sehingga bagi seluruh desa yang sudah menyelesaikan realisasi tahap I diminta untuk segera mengusulkannya. Karena ini sudah pertengahan tahun," Kata Sekda Seluma.
lanjutnya, Sekda Seluma mengatakan bahwa untuk DD Tahap II ini akan dikucurkan sebesar 40 persen. Atau sebesar Rp 74 miliar dari pagu anggaran sebesar Rp 146 miliar. Anggaran DD sendiri digunakan untuk pembangunan skala kecil yang ada di desa dan juga bantuan langsung tunai.
"Seperti diketahui untuk DD akan digunakan untuk pembangunan skala kecil. Seperti perbaikan jalan lingkungan, kemudian program ketahanan pangan BLT,. Serta pembangunan lainnya ditingkat desa. Sesuai dengan kesepakatan antara Pemerintah Desa dengan BPD setempat,"tutup Sekda Seluma. Hadianto
Ditambahkannya, Pemdes harus amanah dengan penerapan DD baik itu pemerintah pusat dan pemerintah daerah penyampaiannya jelas yaitu membangun desa.